banner 728x250

Bestie Rubrika, Ini Tips Mudik Lebaran 2022 yang Aman

Ilustrasi Mudik Lebaran ke Kota Medan. (Ilustrator: Swandy/Rubrika)
banner 120x600
banner 468x60

MEDAN – Halo Bestie, gak terasa nih, bulan ramadan sebentar lagi akan berakhir. Pasti pada gak sabaran kan ingin berkumpul dan bertemu dengan sanak keluarga di hari raya Idul Fitri atau Lebaran nanti?

Mudik atau pulang kampung sudah menjadi salah satu tradisi yang dilakukan oleh masyarakat kita. Bukan hanya untuk sekedar melepas rindu atau kangen-kangenan nih, namun menjalani silahturahmi agar terus berlanjut.

banner 336x280

Nah, bestie sekalian mari pahami cara mudik yang baik dan aman dari kita tahun ini ya!

1. Ikuti Prokes

Bestie Rubrika, harus tetap nih jaga prokes selama melakukan mudik nantinya. Menurut aturan pemerintah yang dikeluarkan, kalau mudik lebaran tahun ini harus yang sudah melakukan vaksin lengkap dan juga satu kali vaksi booster.

READ  Covid-19 Menggila di Korea Utara, 1 Juta Lebih Penduduk Terpapar

Selain itu, berkerumunan dengan tanpa menggunakan masker tidak diperbolehkan ya bestie. Pastikan bestie sekalian membawa hand sanitizer atau rajin cuci tangan.

2. Pilih Transportasi Aman dan Nyaman

Untuk hal ingin mudik, pasti bestie sekalian ingin hal yang tidak ribet atau ingin nyaman. Nah, untuk itu bagi yang ingin mudik pakai transportasi pribadi jangan lupa cek kondisi mesinnya. Untuk transportasi pribadi perhatikan remnya ya? Kita tidak ingin Bestie Rubrika kenapa-kenapa nih selama diperjalanan.

Untuk yang pakai kendaraan umum seperti bus, kereta, atau pesawat, pastikan sudah pesan tiket jauh-jauh hari. Hal tersebut harus diperhatikan, karena bisa saja lonjakan arus mudik dari tahun ke tahun itu selalu tinggi loh..!! So.. kamu harus siap-siap jauh hari, tentunya gak mau dong ketinggalan momen bersama keluarga terlambat atau di pending kan?

READ  Anak Ridwan Kamil Hilang Terseret Arus di Sungai Aaree Swiss

3. Cukup Istirahat

Bagi Bestie Rubrika yang melakukan perjalanan panjang dengan menggunakan kendaraan pribadi, jangan lupa pastikan dirimu selalu cukup istirahat.

Gunakan rest area bila kamu melakukan perjalanan jauh sebagai tempat istirahat. Jangan pernah memaksakan diri agar cepat sampai ditujuan namun istirahatnya kurang.

4. Bawa Perlengkapan yang Cukup

Perjalanan mudik tahun ini mungkin akan terasa berbeda bagi masyarakat kita. Untuk melakukan perjalanan dengan aman dan nyaman pastikan diri anda membawa perlengkapan yang cukup dan tidak berlebihan.

READ  Prodi Magister Agribisnis UMM Raih Akreditasi Unggul

Perlengkapan seperti pakaian, jaket, dan juga obat-obatan. Dan bagi bestie yang membawa keluarga besar beserta anak-anak, pastikan kebutuhannya jangan ketinggalan ya?

5. Cek Selalu Informasi Mudik dan Lalu Lintas Perjalanan

Untuk masalah perjalanan mudik, kamu juga harus selalu update mengenai informasi seputaran arus mudik. Bestie sekalian bisa melakukan cek melalui pantauan media sosial atau berita-berita terkait. Selain itu kamu juga harus memperhatikan lalu lintas maupun rute perjalanan mudik kedaerah masing-masing ya bestie.

Nah, itu tips singkat dari kita untuk Bestie Rubrika sekalian. Tetap jaga kesehatan dan keselamatan ya!